Dinas Pariwisata Gelar FGD Strategi Pengembangan Pemasaran Pariwisata

  • Minggu, 19 November 2017 - 22:20:07 WITA
  • Administrator
Dinas Pariwisata Gelar FGD Strategi Pengembangan Pemasaran Pariwisata

GORONTALO – Sejumlah pemangku kepentingan dunia pariwisata pariwisata hadir dalam diskusi terpumpun atau Focus Discussion Group strategi pengembangan pemasaran pariwisata Gorontalo di Hotel Damhil, Kampus Universitas Negeri Gorontalo, Jumat (17/1/2020).

Diskusi ini dibuka oleh Plh Sekretaris Daerah, Sukri Botutihe, dengan menghadirkan pembicara M Nurdin Razak pakar ecotorism dan M Yusuf Dino Gobel Staf Khusus Gubernur Sulawesi Utara Bidang Pariwisata.

Selain itu hadir Kepala Perwakilan Kantor Bank Indonesia, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kota, Bappeda Provinsi Gorontalo, BKSDA, BPDAS, Balai TNBNW,  Perkumpulan Biota serta pelaku industri pariwisata lainnya.

Dalam sambutannya, Sukri Botutihe menegaskan Pemerintah Provinsi Gorontalo telah menjadikan pariwisata sebagai program unggulan pembangunan yang diharapkan mampu menumbuhkan ekonomi dan sebagai sarana menyejahterakan masyarakat.

“Kami mengapresiasi diskusi ini sebagai bentuk keseriusan pengembangan pariwisata Gorontalo terutama wisata minat khusus/ecotourism dan mass tourism,” kata Sukri Botutihe.

Kepala Dinas Pariwisata, Rifli Katili menambahkan kolaborasi pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten kota menjadi hal yang sangat penting dalam pengembangan pariwisata Gorontalo, dan ke depannya dibutuhkan langkah strategis, kolaborasi ini juga melibatkan juga tenaga ahli di bidang pariwisata agar semuanya lebih terarah dan terstruktur.

Kegiatan ditutup dengan penanda tanganan MOU Pengembangan pemasaran pariwisata dan Visit Gorontalo 2020 antara Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo dengan Dinas Pariwisata Kabupaten Kota Se Provinsi Gorontalo.

Pewarta : PPID Dispar

Sumber : www.gorontaloprov.go.id

  • Minggu, 19 November 2017 - 22:20:07 WITA
  • Administrator

Berita Terkait Lainnya